Supervisi KBM Diferensiasi Perkuat Implementasi Kurikulum Merdeka

dipostkan oleh AdminSDN2Sopetjangkar, 08/03/2024

Satu dari beberapa pembeda antara Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka adalah pada proses kegiatan belajar dan mengajar di dalam kelas. Dalam kurikulum merdeka diterapkan proses pembelajaran berdiferensiasi. Yayasan Perguruan Al-Irsyad Surabaya (YPAS) bekerja sama dengan KPI (Kualita Pendidikan Indonesia) mengadakan pembekalan dan pengembangan SDM YPAS dalam bentuk Workshop IKM (Implementasi Kurikulum Merdeka). 

Satu dari beberapa RTL (Rencana Tindak Lanjut) dari workshop tersebut adalah Supervisi KBM Diferensiasi dan coaching refleksi dengan tujuan untuk memastikan pengaplikasian pelaksanaan proses pembelajaran di dalam kelas sudah menggunakan KBM Differensiasi. Alhamdulillah, Guru - Guru SMP Al-Irsyad Surabaya melewati proses tersebut dengan predikat Baik.